Seputar Centang Biru TikTok, Mulai dari Cara Mendapatkan Hingga Ide Konten Berkualitas

Centang biru TikTok menjadi tanda keaslian sebuah akun, tanda ini tidak hanya didapatkan oleh akun populer, tetapi juga bisa didapatkan oleh akun deng

TikTok merupakan salah satu media sosial yang memiliki fitur akun terverifikasi. Fitur ini ditandai dengan tanda centang biru TikTok. Tidak semua pemilik akun bisa mendapatkan tanda ini. Terdapat beberapa syarat yang harus dipenuhi agar dapat memperoleh centang ini. 

Kamu pasti sering melihat tanda centang biru ini pada akun-akun public figure, seperti gubernur, walikota dan sebagainya. Akun milik artis dan brand produk juga memiliki tanda centang ini. Maka dari itu, centang ini bisa membedakan akun yang asli dan palsu. 

Ternyata, selain diberikan secara resmi, kamu juga bisa membuat centang biru ini di akun TikTok kamu. Lalu, bagaimana cara membuatnya dan apa saja syarat untuk bisa mendapatkan centang biru secara resmi? Simak penjelasan lengkap tentang centang  biru untuk akun TikTok berikut ini. 

Apa Itu Centang Biru TikTok?

Tanda centang biru merupakan tanda verifikasi dari platform sosial media untuk beberapa penggunanya yang memenuhi persyaratan. Biasanya tanda ini diberikan untuk membedakan akun asli dan palsu. TikTok menjadi sosial media yang juga memiliki tanda centang biru ini.

Jadi, arti centang biru di Tik Tok yaitu akun-akun resmi yang sudah melewati berbagai tahap verifikasi. Tanda tersebut sangat penting agar akun TikTok  tidak disalahgunakan oleh pihak lain. Karena jika belum mempunyai centang biru, sangat mungkin bahwa itu adalah palsu.

Jika kamu perhatikan, di sosial media beredar juga akun-akun yang menggunakan username dari artis, public figure serta brand produk tertentu. Namun, akun-akun tersebut terkadang dikelola oleh pihak lain yang tidak ada sangkut pautnya dengan artis, public figure atau brand produk tersebut. 

Biasanya, orang yang berada dibalik akun-akun tersebut adalah para penggemar, atau reseller dari brand tertentu. Untuk membedakan akun-akun itu dari akun aslinya, maka diberikan tanda centang biru pada akun asli. 

Adanya centang biru pada akun TikTok juga memudahkan user lain menemukan informasi yang real. Kalau akun penggemar yang mengatasnamakan public figure sering kali asal share berita yang hoax. Begitu pula informasi mengenai suatu produk yang dijual di TikTok. 

Jika pengguna mencari produk di akun yang sudah bercentang biru, bisa dipastikan kalau itu asli. Keberadaan centang biru ternyata dapat meminimalkan penipuan yang dilakukan oleh pihak tertentu. Selain itu, TikTok centang biru bisa mendatangkan keuntungan bagi pemiliknya.

Tanda centang ini bisa diberikan pada akun pribadi artis atau public figure, maupun pada akun brand yang tidak langsung dikelola orang bersangkutan. Untuk mendapatkan tanda ini, pengelola akun harus memenuhi syarat tertentu. 

Syarat-Syarat Untuk Mendapatkan Centang Biru

Tidak semua pemilik akun bisa mendapatkan centang biru. Ada beberapa syarat yang harus dimiliki akun-akun tersebut. Secara umum, syarat yang harus dipenuhi ada 9 yakni sebagai berikut.

1. Akun Aktif

Syarat pertama untuk mendapatkan centang biru adalah akun bersangkutan adalah akun yang aktif. Pastikan kamu sudah aktif menggunakan akun tersebut selama kurang lebih 6 bulan terakhir. Kemudian, kamu juga harus memiliki minimal 1 video pada akunmu. 

Jadi untuk pengguna yang baru, harus bersabar untuk mendapatkan tanda centang biru di TikTok. Sebaiknya menyiapkan konten berkualitas supaya syarat mendapatkan tanda tersebut bisa terpenuhi. Apalagi melewati proses verifikasi dari pihak TikTok tidaklah mudah.

2. Akun TikTok Mewakili Nama Pengguna

Selain akun kamu harus aktif digunakan, pastikan juga username akunmu mewakili nama kamu sebagai pengguna aslinya. Kamu bisa menggunakan nama aslimu atau nama akun kamu memiliki kesamaan dengan email yang kamu gunakan untuk mendaftar. 

Khusus bagi akun TikTok yang digunakan jualan, username harus mewakili produk yang dijual. Nama pengguna merupakan nama brand tersebut. Karena itulah, penggunaan email juga harus dipisahkan antara akun TikTok pribadi dan yang digunakan untuk bisnis. 

3. Menggunakan Alamat Email yang Mewakili Pengguna

Masih bersangkutan dengan syarat sebelumnya, untuk mendapatkan centang biru yang resmi, kamu pastikan mendaftarkan alamat email yang memiliki domain mewakili nama aslimu. Hal ini juga berlaku untuk akun bisnis.

Apabila kamu menggunakan akun TikTok untuk brand bisnismu, pastikan alamat email yang didaftarkan mewakili nama brand yang kamu miliki. Hal ini juga memudahkan untuk proses autentikasi atau untuk pengamanan. 

4. Mengaktifkan Pengaturan Keamanan Autentikasi

Untuk mendapatkan tanda centang biru TikTok, kamu juga harus mengaktifkan keamanan autentifikasi. Kamu bisa mengaktifkannya pada menu pengaturan akunmu. Mengaktifkan fitur keamanan ini, akan membuat akun kamu terhindar dari pembajakan orang tidak bertanggung jawab. 

Jadi, hanya kamu yang bisa mengakses akun, sebab fitur keamanan ini akan terhubung dengan email yang kamu daftarkan. Selain itu, fitur keamanan autentifikasi ini juga digunakan untuk menjamin keaslian akun. 

5. Melengkapi Bio TikTok

Syarat selanjutnya adalah kamu harus melengkapi bio pada akun TikTokmu. Pastikan kamu sudah mengatur akun untuk publik. Lalu, cantumkan nama di profil publik kamu, serta gunakan foto untuk profil akun kamu. 

Persyaratan ini harus dilengkapi untuk memperbesar peluang diterimanya permintaan ceklis biru TikTok. Akun yang tidak dilengkapi dengan informasi yang jujur dan sebenarnya, akan terindikasi sebagai akun fake. Jika sudah begitu, pengajuan verifikasi semakin sulit diperoleh. 

6. Penambahan Jumlah Pengikut Setiap Hari

Untuk mendapatkan centang biru, pemilik akun juga harus memiliki pengikut yang terus bertambah setiap harinya. Pertumbuhan jumlah pengikut setiap hari akan membuat akun kamu cepat mendapatkan tanda verifikasi secara resmi dari TikTok.

Bagaimana  cara menambah pengikut yang efektif untuk dilakukan? Pastinya akun TikTok harus memiliki konten yang khas dan berkualitas. Jumlah follower juga dapat dinaikkan dengan meng-share link account ke sosial media yang lainnya. 

7. Penambahan Jumlah View Video

Selain jumlah pengikut, kamu juga harus memiliki jumlah view yang terus bertambah untuk video di akun TikTokmu. Selain itu, kamu juga harus memiliki waktu tonton yang terus bertambah untuk  video-video yang ada di akunmu.

Jadi tidak cukup hanya mengisi akun TikTok dengan banyak konten. Jika tidak ada yang melihatnya atau viewers-nya sedikit, kecil peluang mendapatkan centang biru. Naikkan jumlah view pada video dengan membagikan konten tersebut dan membahas hal yang berbeda dari pengguna lainnya.

8. Masuk Dalam Jajaran Video Viral

Pemilik akun yang memiliki video viral, juga bisa mendapatkan tanda verified badge ini. Apalagi jika video yang diupload selalu masuk ke jajaran video viral, maka akun tersebut akan mudah mendapatkan tanda centang biru. 

Bisa diketahui jika cara mendapatkan centang biru di TikTok tidaklah mudah. Tidak semua pengguna yang mengajukan verifikasi akan diterima. Peluang besarnya yaitu jika video yang diunggah bisa masuk dalam FYP secara rutin dan menjadi viral.

9. Konten Dibahas Media Massa

Video-video viral akan sering dibahas di media massa. Maka, akun yang sudah dibahas di media massa, juga memiliki kesempatan yang besar untuk memperoleh tanda verifikasi ini. 

Logo centang biru TikTok menunjukkan bahwa pemiliknya adalah orang yang dikenal banyak pengguna melalui kontennya. Agar berpeluang masuk ke media massa, ikuti konten yang tengah menjadi tren, tapi tidak menghilangkan ciri khas. Selain itu, bisa dengan menggunakan hashtag tertentu. 

Pembatalan Centang Biru TikTok

Apabila kamu sudah memenuhi persyaratan tersebut, maka akun kamu bisa berkesempatan menjadi deretan akun yang memperoleh tanda verifikasi. Meskipun begitu, ada kalanya TikTok juga bisa membatalkan tanda verifikasi di akunmu. 

Pembatalan tanda ini berkaitan dengan persyaratan atau kebijakan yang dimiliki platform TikTok. Jadi, apabila akun terverifikasi milikmu melakukan pelanggaran kebijakan atau tidak sesuai dengan kebijakan TikTok, maka TikTok bisa mencabut tanda verifikasi akunmu. 

Selain itu, TikTok juga bisa membatalkan tanda verifikasi akunmu, jika akun berpindah kepemilikan. Misalnya, terjadi perubahan alamat email, maka bisa saja akun tersebut kehilangan tanda centang birunya. 

Karena itulah, mendapatkan dan mempertahankan simbol centang biru TikTok tidaklah mudah. Pengguna harus memperhatikan benar aturan dari pihak TikTok supaya tanda tersebut tidak dibatalkan. Apalagi memperolehnya kembali juga sulit.

Langkah Membuat Centang Biru Menggunakan Stiker 

Memiliki tanda centang biru akan membuat akun kamu terlihat lebih terpercaya. Hal tersebut bisa juga menarik perhatian lebih banyak. Namun, untuk memiliki centang biru TikTok juga tidak mudah dilakukan. Ada beberapa cara lain untuk bisa mendapatkan tanda centang biru ini.

Karena sulit memperoleh verifikasi, banyak yang mencoba centang biru TikTok gratis. Namun ini bukanlah cara yang sebenarnya, sebab hanya berupa emoji centang biru TikTok saja. Tanpa perlu syarat dan biaya, pengguna bisa mendapatkan tandanya.

Sayangnya, tanda ini hanya berupa stiker, jadi bukan tanda verifikasi yang resmi. Tanda itu hanya muncul di username TikTokmu, bukan di profil akun. Apabila kamu ingin membuat stiker verifikasi di username TikTokmu, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Buka aplikasi TikTok milikmu. 
  • Klik tanda + pada halaman aplikasi TikTok, lalu kamu bisa mengunggah video terbaru.
  • Selanjutnya, kamu akan masuk ke fitur editing video sebelum diunggah, klik menu sticker yang terletak pada bagian kanan. 
  • Cari sticker centang dengan mengetik verified pada menu pencarian.
  • Pilih sticker verified yang ingin kamu gunakan, lalu letakkan tepat disebelah kanan username kamu, dengan begitu akun TikTokmu seakan sudah terdaftar sebagai akun verified.

Itulah langkah mudah untuk membuat salinan centang biru TikTok. Kamu tidak perlu dipusingkan dengan persyaratan verifikasi. Apalagi menjadikan akun viral dan FYP juga sulit. 

Melalui stiker centang biru TikTok tersebut, akun pengguna terlihat profesional. Meskipun bukan tanda resmi, tapi bisa digunakan untuk seru-seruan. Bahkan user lain yang kurang jeli mungkin saja mengira bahwa itu adalah gambar centang biru TikTok yang asli.

Ide Konten Untuk Mendapatkan Centang Biru TikTok

Ada banyak cara centang biru di TikTok yang bisa diikuti pengguna. Melalui persyaratan yang sudah diterangkan, kamu dapat menentukan ide konten apa yang berpeluang masuk FYP. Terlebih lagi jika punya banyak view.

Agar akun TikTok kamu bisa mendapatkan centang biru, kamu juga harus pastikan bahwa konten yang kamu upload adalah konten berkualitas. TikTok tidak hanya memberikan centang biru pada akun populer, tetapi juga pada akun-akun yang berkualitas. 

Kamu bisa membuat konten yang dibutuhkan oleh masyarakat. Beberapa contoh ide konten yang bisa kamu upload diantaranya:

  • Make up tutorial.
  • Make over ruangan atau meja belajar. 
  • DIY.
  • Mix and match pakaian.
  • Tips seputar dunia kerja dan pengembangan keterampilan.
  • Tips beasiswa dan belajar.
  • Pengembangan diri, dan lain sebagainya.

Centang biru TikTok hanya diberikan pada akun yang memenuhi syarat. Kamu bisa mulai dengan merencanakan konten bermanfaat bagi pengikutmu dan pengguna TikTok lainnya. Sebab, TikTok tidak hanya memberikan verified badge pada akun populer saja.

Tanda tersebut penting bagi pengguna tertentu, terutama para penjual produk. Naiknya penghasilan TikTok centang biru adalah tujuannya. Karena akun yang mempunyai verified badge adalah asli dan pasti yang dicari oleh konsumen.